Ingin Kesejahteraan Merata, Prabowo Subianto: Jangan Sampai Ada Lansia Masih Narik Becak di Indonesia

Avatar photo

- Pewarta

Jumat, 24 November 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. (Facebook.com/@Prabowo Subianto )

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. (Facebook.com/@Prabowo Subianto )

JAKARTA.ON24JAM.COM – Menteri Pertahanan yang juga Calon Presiden Koalisi Indonesia Maju, Prabowo Subianto menyatakan kesejahteraan di Indonesia harus merata.

Hal itu disampaikan Prabowo dalam kesempatannya berpidato dalam acara Dialog Publik Muhammadiyah di Universitas Muhammadiyah Surabaya, Jawa Timur, Jumat (24/11/2023).

Prabowo menceritakan saat dirinya tanya jawab dengan Dubes Jepang di sebuah forum di mana Prabowo mendapat pertanyaan soal perdagangan global.

Dan ia menjawab pertanyaan itu dengan harus adanya level playing field yang setara dan adil antar negara.

“Dan saya cerita [kepada Dubes Jepang] saya lihat dengan mata saya sendiri, ada seorang bapak-bapak usia 70 tahun masih narik becak.”

Baca artikel lainnya di sini: Sepakat dengan Cak Imin Soal Pemilu, Prabowo Subianto: Dapat Kawan Baru, Jangan Dilupakan Kawan Lama

“Saya tanya do you know what the becak is? 70 tahun narik becak, luar biasa, saya mau nangis,” ujar Prabowo.

“Tidak boleh di negara merdeka sekian puluh tahun rakyat kita harus narik becak 70 tahun, tidak boleh.” lanjutnya.

“Malu, malu. Saya sebagai mantan jenderal malu. Saya sampaikan ke duta besar Jepang.” kata Prabowo.

Untuk itu, Prabowo berikrar akan cita-citanya jika ditakdirkan terpilih menjadi Presiden RI ke-8 ingin rakyat Indonesia dapat hidup sejahtera.

Salah satu untuk mencapainya adalah dengan kebijakan hilirisasi untuk bisa memproduksi bahan mentah di Indonesia agar tercipta lapangan kerja dan kesejahteraan untuk rakyat.

“Saya sampaikan ke Dubes Jepang, saya hormat kagum sama Jepang, tapi maaf, kita tidak bisa jual murah gelondongan,” tuturnya.***

Baca Juga:

Ketua Umum Pemuda Pancasila Japto Soerjosoemarno Diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi, Hari Ini

Portal berita ini menerima konten video dengan durasi maksimal 30 detik (ukuran dan format video untuk plaftform Youtube atau Dailymotion) dengan teks narasi maksimal 15 paragraf. Kirim lewat WA Center: 085315557788.

Prabowo Subianto Merespons Banyaknya Pertanyaan dan Keraguan yang Muncul Soal Danantara

Perkuat Ekspor Pertanian untuk Kesejahteraan Petani Indonesia, Wamentan Sudaryono Ajak Diaspora di Eropa

Berita Terkait

Termasuk Hilmi Panigoro,Prabowo Subianto Kenalkan Konglomerat kepada Investor Gloɓal Ray Dalio
Kejagung Angkat Suara Soal Isu Keterlibatan Erick Thohir dan Garibaldi Thohir dalam Kasus Minyak Mentah
Ramadan Bisa Jadi Momentum Pemulihan Ekonomi, Pasar Saham Berpeluang Kembali Positif
Edukasi dan Peluang di Dunia Pasar Modal! Ikuti Talkshow PROPAMI 2025, Gratis dan Penuh Manfaat!
Pertamax dan Produk Lainnya Penuhi Standar dan Spesifikasi, Ini Penegasan Dirut PT Pertamina Simon Aloysius Mantiri
Prabowo Subianto Merespons Banyaknya Pertanyaan dan Keraguan yang Muncul Soal Danantara
Perkuat Ekspor Pertanian untuk Kesejahteraan Petani Indonesia, Wamentan Sudaryono Ajak Diaspora di Eropa
Soal Harga DPR akan Koordinasi dengan Menko Pangan, Kementan Jamin Stok Pangan Aman Jelang Ramadan

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 10:30 WIB

Termasuk Hilmi Panigoro,Prabowo Subianto Kenalkan Konglomerat kepada Investor Gloɓal Ray Dalio

Kamis, 6 Maret 2025 - 13:25 WIB

Kejagung Angkat Suara Soal Isu Keterlibatan Erick Thohir dan Garibaldi Thohir dalam Kasus Minyak Mentah

Selasa, 4 Maret 2025 - 20:37 WIB

Ramadan Bisa Jadi Momentum Pemulihan Ekonomi, Pasar Saham Berpeluang Kembali Positif

Selasa, 4 Maret 2025 - 19:07 WIB

Edukasi dan Peluang di Dunia Pasar Modal! Ikuti Talkshow PROPAMI 2025, Gratis dan Penuh Manfaat!

Kamis, 27 Februari 2025 - 13:31 WIB

Pertamax dan Produk Lainnya Penuhi Standar dan Spesifikasi, Ini Penegasan Dirut PT Pertamina Simon Aloysius Mantiri

Berita Terbaru